SMAIT Insan Sejahtera

Pelajar SMAIT Insan Sejahtera Digembleng Wawasan Kebangsaannya oleh Secapa AD

SMAIT Insan Sejahtera Sumedang yang berada di Perumahan Toga Kecamatan Sumedang Selatan kedatangan sejumlah pasukan berseragam hijau loreng, Selasa (7/11/2021) pagi.

Kedatangan rombongan berseragam layaknya pasukan TNI AD tersebut, bukan hendak latihan perang di Kawasan Toga, melainkan untuk melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) dari para siswa Sekolah Calon Perwira (Secapa) AD.

“Alhamdulillah kami kedatangan para siswa Sekolah Calon Periwara (Secapa) AD yang melaksanakan pengabdian kepada masyarakat atau KKN dengan memberikan materi wawasan kebangsaan dan nilai-nilai bela negara kepada para siswa SMAIT,” ungkap Wakil Kepala SMAIT Insan Sejahtera Sumedang Melinda Agustina, SP, kemarin.

Para pelajar sangat antusias mengikuti rangkaian acara wawasan kebangsaan dan nilai-nila bela negara. “Materi wawasan kebangsaan dan nilai-nilai bela negara disampaikan dengan dinamis. Tidak hanya disampaikan di kelas tetapi juga ada kegiatan di luar kelasnya yang berkaitan dengan dasar-dasar bela negara, penghormatan terhadap lambang-lambang negara serta ketaatan kepada peraturan perundang-udangan,” terangnya.

Melinda sedikit mengulas materi wawasan kebangsaan dan nilai-nilai kebangsaan yang disampaikan para pelajar Secapa AD tersebut. “Para pelajar jadi semakin termotivasi dengan TNI yang memiliki tugas dan tanggungjawab besar dalam menjaga keutuhan NKRI. Kunci kekuatan bangsa kita yang tidak dimiliki negara lain, karena TNI dan rakyatnya manunggal yang tertuang dalam konsep Sistem Pertahanan Kemanan Rakyat Semesata (Sishankamrata),” ulas Melinda

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *